Maaf, Bila aku membencimu
Kemarin kau datang membawa segulung benang sutra jingga
membawa sekotak pemintal jingga
dalam sore yang berhias jingga
Kemarin kau datang
membawa sepotong mimpi
membawa sekerat asa
Dalam keranjang berwarna jingga
Kini kau beranjak
Mengkoyak lembaran kain yang hapir sempurna
Melebur asa dan mimpi yang setengah menjadi dunia
Maaf, bila kini aku membenci mu
080803
(tolong, biarkan aku terdiam, jangan usik..)