(Ingin) Menyerah
Ada rasa (ingin) menyerah
Aku takut
Aku lelah
Aku tidak tahu harus bagaimana
Orang bilang menata kata harus sempurna
makna baik harus mudah tercerna
lalu bagaimana aku harus melukiskan hampa yang di rasa
Aku tidak mau dia menjadi nyata
ketika ku ingat kata-kata adalah doa
lalu ku biarkan hanya hati yang bicara
Dialog dalam diri untuk berhenti berkata merana
Aku tidak mau dia menjadi nyata
No comments:
Post a Comment